Efektivitas Pemberian Kompres Moringa oleifera dan Cinnamomum burmannii terhadap Nyeri Asam Urat pada Lansia
DOI:
https://doi.org/10.47506/gr42bv69Keywords:
Cinnamomum burmannii, Moringa oleifera, Lansia, Nyeri Asam UratAbstract
Pendahuluan: Penyakit asam urat merupakan penyakit rematik yang disebabkan oleh meningkatnya kadar asam urat. Penatalaksanaan penyakit ini dapat dilakukan secara non farmakologis diantaranya menggunakan kompres hangat daun kelor dan kayu manis. Daun kelor (Moringa oleifera) mengandung berbagai senyawa yang bermanfaat bagi tubuh karena mengandung senyawa fitokimia, sedangkan kayu manis (Cinnamomum burmannii) berfungsi untuk melancarkan sirkulasi darah pada penderita asam urat.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pemberian kompres Moringa oleifera dan Cinnamomum burmannii terhadap nyeri asam urat pada lansia.
Metode: Jenis penelitian ini yaitu quasi eksperimen dengan pendekatan two group pretest posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh lansia sejumlah 32 orang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar observasi. Penelitian ini telah dilaksanakan di Desa Baet Kecamatan Baitussalam Kabupaten Aceh Besar pada tanggal 3-9 Juli tahun 2025. Analisis data menggunakan uji Wilcoxon.
Hasil: Hasil penelitian efektivitas pemberian kompres Moringa oleifera terhadap nyeri asam urat didapatkan p value 0,000. Kemudian efektivitas pemberian kompres Cinnamomum burmannii terhadap nyeri asam urat didapatkan p value 0,000.
Kesimpulan: Kesimpulan penelitian ini yaitu ada pengaruh efektivitas pemberian kompres Moringa oleifera dan Cinnamomum burmannii terhadap nyeri asam urat pada lansia.


